Kamis, 23 Januari 2014

Mengawinkan Anis Merah




Anis merah, salah satu jenis burung yang susah untuk di ternakan. Anis merah termasuk burung teritory yang siap mempertahankan daerah kekuasaaan serta betinanya. Sehingga setiap ada anis merah lain yang memasuki teritorinya, ia akan berkelahi untuk mempertahankan daerah kekuasaannya. Di butuhkan kesabaran dan keuletan dalam mengawinkan burung jenis ini.

Tips mengawinkan anis merah:
                                                         
1.Cari anis merah pejantan yang punya volume tebal/keras, kaki hitam biasanya mentalnya lebih bagus dibanding kaki putih namun  hal ini tidak mutlak, cukup umur sekitar 3 tahun, dan tidak cacat.
2.Cari anis merah betina yang kaki pendek hitam, tubuh bulat, atau beli yang sudah/sedang birahi dengan ditandai ngecir-ngecir jika bertemu anis merah jantan.
3.Siapkan kandang penangkaran, minimal ukuran 90×90×180 cm.
4.Jangan pernah memasukan dua anis merah dewasa dalam satu sangkar  ataupun kandang yang belum jodoh. Salah satunya akan mati di hajar burung yang lainnya.
5.Jauhkan anis merah jantan lainnya dari kandang penangkaran, apabila Anda memiliki dari satu jantan.
6.Dalam kandang penangkaran harus tersedia kolam kecil untuk pemandian dan tumbuhan alami, biasanya menggunakan tanaman palm warenggu. Permukaan tanah harus subur agar cacing dapat hidup subur, caranya campurkan kotoran (sapi/ayam/kambing ) dengan serbuk gergaji perbandingan 1:1 lalu sebarkan diatas permukaan tanah setebal 5 cm, agar permukaan tanah gembur dan cacing tanah bisa hidup subur, jaga agar permukan tanah tetap lembab tetapi tidak banjir.
7.Masukan anis merah jantan ke dalam kandang ternak dan betina  ke dalam sangkar dan di simpan didalam kandang ternak bersama anis jantan. kalau terlihat tidak pernah akur atau tidak ada tanda tanda berjodoh dalam seminggu, disarankan untuk mengganti betinanya sampai ada yang jodoh.
8.Anis merah yang sudah berjodoh akan melakukan perkawinanan dimana saja, bisa di kurung pemandian. Intinya adalah rolling betina sampai ditemukan yang bisa berjodoh.

Penjodohan ansi merah, prinsipnya dekatkan terus burung yang akan dijodohkan. Setelah sekitar sepekan, coba dimandikan bareng di karamba. Kalau masih tarung, berarti belum punya bakat berjodoh. Kalau sudah tidak tarung, coba jadikan dalam satu sangkar besar. Kalau sudah tidak tarung, bisa pindahkan ke kandang penangkaran.

sumber : http://www.indobird.com/




Artikel Terkait:



0 komentar:

Posting Komentar